Skip to main content

Cegah Penularan Covid, Dinkes Benteng Bagikan 1.000 Masker

covid 19
Cegah Penularan Covid, Dinkes Benteng Bagikan 1.000 Masker

Bengkulu Tengah- Dalam rangka memperingati Hari Kesehatan Nasional yang ke 56 tahun. Dinas Kesehatan Kabupaten Bengkulu Tengah bagikan 1000 masker ke semua kantor pemerintahan di Kabupaten Bengkulu Tengah.

Kepala Dinkes Kabupaten Bengkulu Tengah Gusti Miniarti, S.kep., MH mengatakan, dalam rangka hari Dinkes Nasional yang ke 56 ini maka Dinkes benteng bersama dengan Satpol PP serta TNI Polri dan beberapa OPD ikut andil membagikan 1000 Masker kepada semua OPD hal ini di lakukan dalam upaya pencegahan dan mengendalikan penyebaran Covid 19 di Benteng.

“Kita selalu mengingatkan OPD ataupun masyarakat untuk selalu menjaga kesehatan di masa-masa Covid 19 misalkan memakai masker, mencuci tangan serta menjaga jarak,”kata Gusti saat menyampaikan kata sambutan apel pagi yang bertempat di Lapangan depan kantor Dinkes Renah semanek Kamis (12/11).

Lebih lanjut, Gusti menyampaikan kegiatan peringatan hari Dinkes Nasional ini sudah setiap tahun dilaksanakan, namun dalam situasi Covid 19 pihaknya melakukan kegiatan yang sifatnya edukatif dan mengingatkan kembali khususnya kesemua OPD harus Tetap mematuhi protokol kesehatan salah satunya dengan memakai masker.

“jangan sampai nanti terjadi ada yang positif maka dari itu tetaplah untuk mematuhi protokol kesehatan hal ini demi kebaikan kita bersama,”ungkapnya

Oleh sebab itu ia berpesan kepada semua yang bekerja dalam pelayanan publik dan masyarakat untuk selalu disiplin dan taat terhadap aturan-aturan yeng telah di tetapkan oleh pemerintah pusat dan pemda benteng.

“Saya menghimbau kepada semuanya harus menjaga kesehatan yang baik, istirahat dan tidur yang cukup serta tatap berolahraga. Selain itu asupan gizi seimbang juga perlu untuk meningkatkan daya tahan imun tubuh. Salah satunya dengan mengkonsumsi vitamin,” demikian Gusti.(Red)

Dibaca 1 kali

Facebook comments