Skip to main content

Bupati Rejang Lebong Serahkan Bantuan Sarana Olahraga Kepada Atlet Disabilitas

disabilitas
Bupati Rejang Lebong Serahkan Bantuan Sarana Olahraga Kepada Atlet Disabilitas

Rejang Lebong - Bupati Rejang Lebong, Dr. H. Ahmad Hijazi, SH. M.SI serahkan bantuan sarana olahraga kepada penyandang Disabilitas sebagai bentuk rasa peduli dari pemerintah daerah terhadap masyarakat Kabupaten Rejang Lebong, walaupun sebenarnya Sekolah SLB (Khusus penyandang Disabilitas) ini pembinaannya ada di Provinsi.

"Sebagai bentuk rasa peduli dan kebersamaa kita terhadap penyandang disabilitas maka kita memberikan bantuan peralatan sarana olahraga," ujar A Hijazi, Rabu (26/8)

Ia berharap dengan bantuan sarana olahraga ini nantinya para atlet penyandang disabilitas di Rejang Lebong dapat menunjukan prestasinya baik ditingkat daerah maupun nasional dan bila perlu mengharumkan nama Indonesia dikancah internasioal.

Sarana olahraga yang diberikan antara lain seperti baju renang, alat atletik, dan beberapa sarana olahraga lainnya.

Hijazi juga mengakui jika pembinaan terhadap penyandang disabilitas ini dibawah binaan Provinsi  bukan di Kabupaten dan berharap kedepannya walaupun dengan kondisi seperti itu, tidak ada lagi pembedaan bagi masyarakat.

“Saya berharap kedepannya, tidak ada lagi yang seperti ini, mereka juga bagian dari Masyarakat Provinsi Bengkulu, dan masyarakat Kabupaten Rejang Lebong yang harus mendapat hak yang sama,” tegas Bupati. (Red).
 

Dibaca 7 kali

Facebook comments